Merancang Instrumen Penilaian Portofolio

Penilaian Instrumen Portofolio 


MERANCANG INSTRUMEN PENILAIAN PORTOFOLIO

(Tugas Materi 6)

Dosen Pengampu : Yumn Jamilah, M.Pd

Disusun oleh :

1. Syintia Purnama (1911010213)


PENDIDIKAN AGAMA ISLAM

FAKULTAS TARBIYAH DAN KEGURUAN

UNIVERSITAS ISLAM NEGERI RADEN INTAN LAMPUNG

1443 H/2021 M





Definisi Portofolio

Portofolio merupakan suatu kumpulan pekerjaan pe-serta didik dengan maksud tertentu dan terpadu yang diseleksi menurut panduan-pan-duan yang ditentukan. Portofolio biasanya merupakan karya terpilih dari satu kelas se-cara keseluruhan yang bekerja secara kooperatif membuat kebijakan untuk memecahkan masalah.


Bentuk Portofolio

Terdapat beberapa bentuk atau variasi dalam portofolio yang digunakan. Cole, Ryan & Kick (1995) mengklasifikasi bentuk portofolio terdiri dari : 

(1) tinjauan proses (prosess oriented) dan 

(2) tinjauan hasil (product oriented).  

Portofolio proses menunjukkan tahapan belajar dan menyajikan catatan perkembangan peserta didik dari waktu ke waktu. Portofolio proses adalah portofolio yang menekankan pada tinjauan bagaimana perkembangan peserta didik dapat diamati dan dinilai dari waktu ke waktu. Pendekatan ini lebih menekankan pada bagaimana peserta didik belajar, berkreasi, termasuk mulai dari draf awal, bagaimana proses awal itu terjadi, dan tentunya sepanjang peserta didik dinilai. Hal yang dinilai mencakup kemampuan awal, di tengah, atau di akhir suatu pekerjaan yang dilakukan peserta didik. Portofolio proses menunjukkan kegiatan pembelajaran untuk mencapai standar kompetensi, kompetensi dasar dan sekumpulan indikator yang dituntut oleh kurikulum, dan menunjukkan semua hasil dari awal sampai akhir dalam kurun wak-tu tertentu. Guru menggunakan portofolio proses untuk menolong peserta didik mengidentifikasi tujuan pembelajaran, perkembangan hasil belajar dari waktu ke waktu, dan menunjukkan pencapaian hasil belajar. Portofolio ditinjau dari hasil (product oriented) adalah portofolio yang me-nekankan pada tinjauan hasil terbaik yang telah dilakukan peserrta didik, tanpa mem-perhatikan bagaimana proses untuk mencapai evidence itu terjadi. Portofolio se-macam ini bertujuan untuk mendokumentasikan dan merefleksikan kualitas prestasi yang telah dicapai. Penilaian terhadap portofolio hasil biasanya memerlukan peserta didik untuk mengkoleksi semua pekerjaan mereka, dimana pada suatu saat mereka harus menunjukkan evidence yang terbaik. Secara umum portofolio hasil (product) melihat dari sisi tampilan terbaik (shows portfolio) dan portofolio dokumentasi (documentary portfolio) menilai dokumentasi siswa yang terbaik.


Langkah-langkah Penilaian Portofolio

Penilaian portofolio dapat dilaksanakan dengan langkah-langkah sebagai berikut: 

1)  Jelaskan kepada peserta didik maksud penugasan portofolio.

2)  Jelaskan sampel-sampel portofolio yang dapat digunakan. 

3)  Peserta didik diharuskan mengumpulkan dan mengarsipkan portofolio. 

4)  Cantumkan tanggal pembuatan pada setiap evidence (bukti-bukti hasil belajar) 

5)  Tentukan kriteria penilaian sampel-sampel portofolio. 

6)  Lakukan perbaikan terhadap portofolio yang belum sesuai dengan kriteria. 


Implementasi penilaian portofolio

Implementasi penilaian portofolio mensyaratkan kejujuran siswa dalam melaporkan rekaman belajarnya dan kejujuran guru dalam menilai perkembangan dan kemampuan siswa sesuai dengan kriteria yang telah disepakati Rusoni, 2009 a Perancangan penilaian portofolio meliputi rancangan kegiatan siswa, cara meneliti keaslian data, cara penyekoran, dan penggabungan skor. Berdasarkan kompetensi dasar, guru merencanakan kegiatan siswa selama kurun waktu tertentu. Kegiatan dapat berupa menulis makalah, obsrvasi, pembuatan media, meringkas, merancang atau membuat analisis. Selain itu guru menentukan cara menyekoran portofolio. Penyetoran karya siswa dapat digunakan rubrik, ceklis, atau instrumen yang lain cocok dengan bentuk karya siswa, sedang penyekoran kejadian atau perkembangan siswa dapat menggunakan tallis. Guru perlu menentukan bobot untuk portofolio, ulangan formatif atau sumatif. Di dalam portofolio itu sendiri, perlu ditentukan bobot untuk domain kognitif, afektif dan psikomotor. x Sosialisasi hasil rancangan, yaitu mendiskusikan hasil rancangan portofolio sekaligus melakukan kesepakatan dengan siswa atas ketentuan penilaian portofolio. y Penyajian materi pembelajaran, tujuan pebelajaran, dan kegiatan siswa. Selain menyajikan materi dan tujuan pembelajaran, guru menyampaikan alternatif tugas yang dapat dipilih siswa untuk mencapai tujuan pembelajaran. z Pelaksanaan tugas dan penilaian portofolio, yaitu siswa secara bertahap menyelesaikan tugas atau kegiatan portofolio, sementara guru menggali informasi tambahan tentang perkembangan peserta didik. aa Umpan balik portofolio, yaitu memberikan umpan balik terhadap karya dan evaluasi diri siswa. Umpan balik dapat berupa komentar deskriptif yang berisi antara lain pujian terhadap hal-hal baik dari portofolio tersebut, dan saran-saran untuk perbaikan hal-hal yang masih p;rlu untuk ditingkatkan. bb Mengumpulkan folder portofolio. Isi folder portofolio dapat berupa karya siswa, media, hasil rancangan dan hasil analisis. Bila ada dua folder portofolio, yaitu folder portofolio dari siswa dan guru, maka sebelum dianalisis hendaknya isinya digabung, dengan demikian informasi yang didapatkan menjadi lengkap. cc Tahap penyekoran, yaitu melakukan penyekoran masing-masing komponen dan menggabungkan hasil penyekoran menjadi satu nilai. Terakhir adalah pelaporan, yaitu melaporkan hasil penilaian portofolio kepada yang berkepentingan.














DAFTAR PUSTAKA

"Berita" https://pauddikmaskalbar.kemdikbud.go.id/berita/asesmen-pembelajaran-berbasis-portofolio-di-sekola.html, ( diakses, Sabtu 06 November 2021, pukul 14:42 WIB )

"PENGERTIAN DAN LANGKAH-LANGKAH PENILAIAN PORTOFOLIO PENDIDIKAN KEWARGANEGARAAN PENDIDIKAN KEWARGANEGARAAN" https://ainamulyana.blogspot.com/2016/03/pengertian-dan-langkah-langkah.html?m=1, ( diakses, Sabtu 6 November 2021, pukul 14:43 WIB )

"Langkah – langkah Penyusunan Penilaian Portofolio" https://text-id.123dok.com/document/8ydvg99jy-langkah-langkah-penyusunan-penilaian-portofolio.html, ( diakses, Sabtu 06 November 2021, pukul 14:43 WIB )




 


Komentar

Postingan populer dari blog ini

(DOC) AYAT DAN HADITS TENTANG BERSYUKUR

(DOC) RPP Perkembangan Bani Ummayyah I

(DOC) MAKALAH SHIFAT HURUF HIJAIYAH